Pages

Saturday, September 19, 2015

Peran Wanita dalam Kemajuan Suatu Bangsa

"Di balik lelaki yang hebat terdapat wanita yang jauh lebih hebat!" Demikianlah sebuah pepatah mengatakan. Hal ini menandakan bahwa  kedudukan wanita dalam masyarakat tidak dapat diabaiakan begitu saja. Paradigma bahwa wanita hanya berada dalam ruang lingkup dapur, sumur dan kasur, sehingga membuat mereka menjadi manusia kelas dua dalam masyarakat, haruslah ditinggalkan.
Dalam diri wanita terdapat sebuah kekuatan yang dapat menciptakan sebuah peradaban yang maju, yaitu kekuatan Tuhan yang paling utama yaitu al-Rahmah (Kasih, Sayang, Cinta). Al-Rahmah bukanlah sebuah kelemahan seperti yang selama ini disangkakan oleh sebagian orang yang mengatakan bahwa halusnya perasaan, dan air mata wanita adalah sebuah tanda bahwa mereka adalah mahluk yang lemah dan tidak layak medapatkan posisi dalam pembentukan peradaban. Akan tetapi al-Rahmah adalah sebuah kekuatan yang mampu menciptakan para pelaksana dan pembangun peradaban suatu bangsa sehingga mendapatkan kemajuan. Karenanya tempat dibentuknya generasi-generasi bangsa tersebut disebut Rahim.

Read more!


No comments:

Post a Comment